sponsored ads

Cara Membuat Mesin Tetas Sederhana

Posted By : Posted on - 12:56:00 PM with 12 comments

Untuk anda yang terjun dalam bidang penetasan telur tentunya mesin tetas adalah faktor penting dalam kelangsungan usaha anda. Saat ini banyak sekali produk mesin tetas otomatis yang modern diproduksi oleh beberapa perusahaaan di Indonesia. Mesin tetas yang menggunakan sistem otomatis, baik dalam pembalikan telur, pengaturan suhu, pengaturan kelembapan dan lain sebagainya namun kita harus merogoh kocek yang cukp besar, lalu bagaimana buat anda peternak dengan modal kecil ataupun peternak yang baru saja memulai usaha. Nah kali ini saya akan sedikit share bagaimana cara membuat mesin penetas telur sedehana dengan biaya yang hanya ratusan ribu saja namun efektif dan memenuhi standar penetasan.

Peralatan
  1. Gergaji
  2. Palu
  3. Meteran/ Penggaris
  4. Thermometer
  5. Thermostat
  6. Baki penampung Air

Bahan
  1. Triplek dengan ketebalan 3mm
  2. Kayu reng dengan ukuran 3x4cm
  3. Kawat RAM ukuran kecil
  4. Kaca 2mm (34cmx 12cm)
  5. Paku reng dan Paku triplek
  6. 8 Buah Bohlam lampu pijar @5watt
  7. Engsel, kabel
Cara Pembuatan Mesin Tetas
1. Potong kayu reng dengan ukuran panjang 100cm berjumlah 4 buah, dan ukuran 60cm berjumlah 8buah. Bentuk dan susun kayu reng tadi dengan menggunakan kayu reng sehingga terbentuk kerangka mesin tetas deperti gambar di bawah ini:


2. Setelah rangka jadi tutup bagian luar dan dalamnya menggunakan triplek yang telah dipotong sesuai ukuran. Setelah semua tertutup triplek anda tinggal menyiapakan tempat telur dengan menggunakan kayu reng yang dilapisi kawat ram yang sesuai ukuran dan misa masuk dalam ruangan mesin tetas seperti gambar di bawah ini:


3. Setelah Jadi buatlah ventilasi udara dikanan atau kiri mesin tetas gunanya adalah untuk sirkulasi udara/ pergantian udara kotor dan bersih tetapi harus diingat bahwa ventilasi udara ini jangan terlalu besar sehingga panas tetap bisa tersimpan. Setelah semuanya beres tempatkan ram telur tadi didalam mesin tetas dengan ukuran jarak tempat telur dengan bolam lampu adalah 30 cm. Gambarnya seperti dibawah ini:




4. Setelah kerangka, ventilasi dan tempat telur terbentuk kini saatnya anda membuat rangkaaian thermostat sebgai otomatis suhu, rangkaian lampu dan baki tempat kelembapan suhu dibawah ram telur. Sehingga tampak seperti gambar dibawah ini:



5. Setelah semuanya kelar anda bisa membuat pintu yang diberi kaca gunanya untuk mengawasi keadaan telur dengan menggunakan rangka kayu reng yang ditutup dengan triplek dan gambarnya seperti dibawah ini:



6. Selesai. Tinggal pasang pintu menggunakan engsel yang telah digunakan dan hasilnya akan tampak seperti gambar dibawah ini:



Anda juga bisa membuat ukuran mesin tetas lebih kecil atau lebih besar untuk kesesuaian jumlah telur yang ingin anda tetaskan yang terpenting adalah ukuran jarak bola lampu, jumlah bolam lampu, jarak anatara telur dan baki tempat air dll. Pada tahap awal, yaitu pengesetan suhu. Nyalakan lampu bohlam dan letakkan Thermometer di dalam mesin tetas. Tutup pintu pada mesin tetas, amati Thermometernya. Setelah suhu ruangan dalam mesin tetas sudah mencapai 100° F atau 42° C, buka pintu, kemudian putar ulir pada Thermostat sampai bagian atas Thermostat menyentuh tombol kecil yang akan mebuat lampu padam. Lampu akan menyala kembali apabila suhu di dalam mesin menurun, dan akan kembali padam ketika suhu mencapai batas yang sudah kita tentukan tadi. Hal itu akan terjadi berulang-ulang secara otomatis.

Untuk ukuran tetas diatas dapat memuat 350 butir telur puyuh atau 150 butir telur ayam atau 125 butir telur itik. Untuk memulai bagaimana usaha di penetasan silahkan baca disini.


12 comments:

  1. Sekedar share buat para peternak. Jika memakai mesin tetas sederhana sebaiknya pakai suhu inkubasi pada rentang 37-38 Celsius saja, sebab akan menghasilkan kelembaban udara yang ideal. Salam sukses buat admin sharetipsdancara.blogspot.com

    ReplyDelete
    Replies
    1. Makasih pak masukannya, sangat berguna, terimakasih juga telah berkunjung...

      Delete
  2. Saya menyediakan berbagai komponen untuk pembuatan mesin tetas seperti: Thermostat dan Thermometer; Higrometer dsb. Bagi yang membutuhkan, silakan menghubungi saya di 0819-082-66592; BB: 7693603B atau dapat mengunjungi www.tokopedia.com dengan nama toko: Komponen Mesin Tetas. Terpercaya dan Bergaransi.

    ReplyDelete
  3. mira-kira berapa harga themostat...? dan themometer...??

    ReplyDelete
    Replies
    1. Mas Romi harga untuk thermostat antara 45-50 sedang untuk termometer biasa sekitar 15-20 rb(tergantung area anda tinggal )

      Delete
  4. Replies
    1. Iya apapun yang kita tekuni dengan benar pasti suatu saat akan menghasilkan uang...makasih dah berkunjung Dzumrotul Hasanah

      Delete
    2. Pak lobang sirkulasi udaranya di satu sisi atau di kedua sisi (kiri dan kanan)

      Delete
  5. bagus gan, baut inspirasi dan ilmu tambahan yang bermanfaat

    ReplyDelete
  6. https://bangkokterbaik.blogspot.com/2019/07/Cara-membuat-mesin-tetas-telur-sederhana-tanpa-thremostat.html

    ReplyDelete

Ketentuan Berkomentar:

1. Menautkan link aktif (anchor text) pada komentar secara otomatis akan kami hapus
2. Gunakan fasilitas Name/URL untuk menempatkan link anda
3. Dilarang berkomentar diluar topik artikel (SARA, pornography, provokasi,promosi produk)
4. Dilarang komentar spam
5. Berkomentarlah dengan baik dan sopan
6. Komentar yang tidak sesuai dengan poin diatas tidak akan dipublikasikan


                                                                                  Admin Tips & Cara